Minggu, 29 Desember 2013

Antara Usaha Dengan Teman

wirausaha adalah sebuah jalan menuju tantangan,dan setiap tantangan itu kita wajib untuk tetap bertahan dan bergerak maju,sekali kita mundur maka kita tidak tau apa yang terjadi dengan hasil kita,
dalam artikel ini aku ingin mendalami tentang bisnis dan teman,
Mungkin dari salah satu semua orang ada yang tau tentang bagaiamana cara membedakan antara bisnis dengan teman,karena aku sendiri masih bingung,apa yang harus aku lakukan dengan jalan ini.
sebelumnya saya sedikit bicara tentang usahaku, saya memiliki sebuah usaha di propinsi Jawa Timur,Kab Nganjuk,di Desa Warujayeng,Usahaku ini dalam bidang persewaan dan warung Angkringan,tepatnya billiard dan warung, usahaku ini berdiri dengan bermodalkan pinjaman di bank, dan sudah berjalan 2 bulan,alhmdlh juga ramai, tetapi di suatu kala teman2ku pada datang ke angkringanku,semua pesanan sudah aku layani, ketika teman2 mau bayar, aku merasa tidak enak dalam perasaanku,seperti sungkan gimana gitu,harus ngasih harga sama terhadap konsumen lain atau di kasih diskon, dari pilihan itu terpaksa aku memilih diskon karena disisi lain sebagai teman,mungkin karena murah ada diskon dan nyaman teman2ku datang lagi, aku semakin bingung harus dikasih diskon atau tidak, disisi lain aku juga masih ada tanggungan bank dan tagihan speddy, dan akhirnya saya memilih tetap saya samakan dengan konsumen lain, setelah itu teman2ku gak pernah nongol lagi di angkringanku sekitar 1 bulan lebih,
menurut kawan2 aku harus bagaimana ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar